Selasa, 03 Mei 2011

SMKN 3 TERIMA SERTIFIKAT ISO


KENDAL - SMK Negeri 3 Kendal meraih sertifikasi Standar Manajemen Mutu ISO 9001 : 2008. Penyerahan sertifikat tersebut diserahkan dari PT TUV. RHEILAND kepada Wakil Bupati Kendal, HM.Mustamsikin, S.Ag,MSi di halaman sekolah SMK Negeri 3 Kendal bersamaan dengan Launching Produk dan Pameran Pendidikan siswa SD,SMP,SMA/SMK se-Kabupaten Kendal.
Wakil bupati Kendal, HM. Mustamsikin, S.Ag,MSi dalam sambutannya mengatakan keberadaan sekolah bertaraf internasional hendaknya diimbangi dengan profesionalitas dari semua sektor, terutama profesionalitas gurunya. Guru profesional adalah yang memiliki kualitas akademik yang ditetapkan, berkompetensi, bersertifikat pendidik, sehat jasmani dan rohani yang nantinya mampu mewujudkan tujuan pendidikan nasional.
Kepala Dinas Pendidikan Propinsi Jateng, Drs. Ismoyo Joko Saptono, MPd mengharapkan agar pemerintah beserta institusi terkait bekerja sama menerapkan pendidikan yang berdaya mutu dan berdaya saing, dan SMKN 3 telah berupaya dan mampu mewujudkan hal tersebut. Diharapkan pada akhirnya SMK mampu sebagai pusat pendidikan dan pelatihan, berinovasi, menghasilkan produk dan nantinya mampu mengurangi pengangguran.(Los-Hms)